Senin, 26 September 2011

Resep Makanan Jepang: Yakitori

Jika anda memiliki akun twitter dan anda sedang membukanya, So Please klik link:


Jika anda sedang membuka akun fb dan ingin mengirim alamat posting ini kedinding anda, silahkan klik jempol dibawah:




resep yakitoriBagi yang belum tahu, Yakitori adalah sate ciri khas dari Jepang. Rasanya lezat dan gurih, karena ditaburi sake dan mirin sebelum dibakar. Selain itu juga karena dagingnya ditusuk selang seling dengan daun bawang dan paprika sehingga wangi.

resep yakitori jepang

Bahan:
  • 450 gram paha ayam, ambil dagingnya, potong bentuk dadu
  • 6 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, potong ukuran 2 1/2 cm
  • 2 buah paprika hijau, potong bentuk persegi
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • tusukan sate

Saus pengoles:
  • 275 cc kecap kikkoman
  • 225 cc mirin
  • 100 cc sake
  • 50 gram gula pasir

Cara membuat:
  1. Saus pengoles - campur semua bahan, aduk rata, masak hingga mendidih, sisihkan.
  2. Tusukkan pada tusuk sate secara berselang-seling daging ayam, daun bawang, dan paprika hijau.
  3. Bakar yakitori di atas bara api sampai matang sambil sekali-sekali diolesi saus pengoles, angkat, lalu taburi dengan sebagian merica bubuk dan air jeruk nipis di atasnya.

porsi: 6 orang.
resep yakitori jepang


Sumber : http://www.ligamakan.com Sumber: http://nurmanali.blogspot.com/

1 komentar:

  1. Postingan yang sangat baik sehingga mudah dipahami, resepnya sangat kreatif dan sangat cocok terutama bagi mereka yang masih belum pernah mencobanya. dengan konsep menu dari resep yang sederhana sangat mungkin untuk dilakukan oleh mereka. semoga banyak yang berkunjung ke blog ini.

    BalasHapus